Spesifikasi Samsung Galaxy Spica. Samsung akhirnya mendaratkan ponsel berbasis sistem operasi Android pertamanya di Indonesia, Samsung Galaxy Spica. Dalam peluncuran perdananya di Grand Indonesia, ponsel Samsung Galaxy Spica langsung dibundel dengan 5 kartu perdana :
- operator XL Axiata,
Samsung Galaxy Spica yang tersedia dalam dua warna yaitu putih dan hitam. Mengenai keunggulannya, sama halnya dengan ponsel android lain, Samsung Galaxy Spica telah dilengkapi semua aplikasi google seperti "google maps", "google talks", dan aplikasi lainnya yang dapat selalu diupgrade.
- Indosat,
- Telkomsel,
- Hutchison CP Telecom (Tri/3), dan
- Natrindo Telepon Seluler (Axis).
Spesifikasi dari Samsung Galaxy Spica :
- Samsung Galaxy Spica hadir dalam model "layar sentuh 3,2 HVGA TFT 65 K full touch" yang sensitif sehingga mudah digunakan.
- Mengenai kecepatan mengakses data, Galaxy Spica dilengkapi dengan "prosesor 800 MHz" dan "128 MB RAM" yang memungkinkan akselerasi ekstra cepat untuk upload data, transfer file maupun video streaming dari internet.
- Bermain game pun terasa lebih responsif karena akses aplikasi berjalan mulus tanpa hambatan dengan "baterai 150 mAh" yang tahan lama.
- Ditambah pilihan konektivitas yang cukup beragam sehingga pengguna dapat tersambung terus melalui "Wi-Fi dan HSDPA 3,6 Mbps" serta "Bluetooth" dan "USB".
- Dilengkapi dengan "keyboard qwerty" dalam layar sentuh super sensitif memudahkan pengguna mengetik Chat atau SMS.
Pengguna juga dipermudah dengan "tiga layar" yang disediakan dalam satu ponsel dan dapat diganti dengan mudah hanya dengan menggeser layar ke kanan atau kiri. Hiburan yang disediakan pun cukup komplit dalam berbagai fitur seperti "multimedia player" untuk video dan audio dalam berbagai format. Kualitas gambar yang dihasilkan pun cukup baik dengan "kamera 3MP" disertai suara berkualitas DNSe dan penyimpan data kapasitas besar dalam microSD.
Soal harga, Samsung Galaxy Spica dibanderol dengan harga normal Rp 3,49 juta. Namun dalam kesempatan edisi pertama rilis, ponsel Samsung Galaxy Spica ditawarkan dengan harga khusus Rp 2,99 juta hanya untuk persediaan 500 unit saja. Sedikit Spesifikasi Samsung Galaxy Spica. Sumber : Detik.com, Kompas.com
Spesifikasi Samsung Galaxy Spica
Update 27 Februari 2010 at 21.11.00. Dalam Kategori Gadget
Jangan Lupa:
Spesifikasi Samsung Galaxy Spica
Artikel ini diposting dari blog Bolay Blog pada 27 Februari 2010 pukul 21.11.00 dalam kategori Gadget dengan permalink http://bolaytomboy.blogspot.com/2010/02/spesifikasi-samsung-galaxy-spica.html. 75.Komentar Kamu Disini:
Langganan:Posting Komentar (Atom)
Atau Tulis Komentar Kamu Disini:
0 Komentar untuk "Spesifikasi Samsung Galaxy Spica"Posting Komentar